Resep Nastar 500 Gram Terigu, Premium & Lembut

Resep Nastar 500 Gram Terigu – Nastar adalah kue kering yang di dalamnya berisi selai nanas serta mempunyai rasa manis dan bertekstur lembut. Kue nastar juga sering di jadikan sebagai sajian saat lebaran.

Tak hanya di jadikan sebagai sajian lebaran saja, kue nastar juga sering di jadikan sebagai menu cemilan di berbagai acara seperti pernikahan. Selain itu, nastar juga cocok di jadikan sebagai oleh-oleh untuk keluarga atau sahabat loh.

Karena banyak orang yang menyukai kue kering ini, tak heran jika nastar cepat habis di supermarket maupun toko kue, tapi jangan khawatir jika kamu tak bisa membeli. Sekarang kamu dapat membuatnya sendiri di rumah dengan mengikuti resep nastar 500 gram terigu yang akan kami bagikan.

Cara membuat nastar tergolong cukup mudah serta bahan yang dibutuhkan pun dapat kamu temukan di warung-warung terdekat. Nah, berikut akan kami ulas berbagai resep nastar yang enak dan lembut, mari simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga : 5 Resep Kue Carabikang Empuk, Lembut Bikin Nagih

Resep Nastar 500 Gram Terigu

Resep Nastar 500 Gram Terigu

Jika kamu tidak sempat membeli, kamu dapat membuat sendiri nastar premium di rumah untuk sajian lebaran atau hanya untuk sekedar cemilan.

Terdapat berbagai resep kue nastar lembut, salah satunya adalah resep nastar 500 gram terigu. Penasaran bagaimana cara membuat nastarnya? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Bahan-bahan :

  • Tepung terigu protein rendah, 500 gram
  • Blueband, 400 gram (2bks)
  • Susu bubuk, 80 gram
  • Tepung maizena, 60 gram
  • Gula halus, 80 gram
  • Kuning telur, 3 butir
  • Keju parut secukupnya, untuk taburan

Bahan olesan :

  • SKM, 1 sdt
  • Kuning telur, 2butir
  • Pewarna makan warna kuning, 1 tetes (opsional)

Bahan isian :

  • Selai nanas secukupnya (atau yang lain, sesuai selera)

Cara membuat kue nastar 500 gram terigu :

  1. Langkah pertama untuk resep nastar 500 gram terigu adalah siapkan terlebih dahulu wadah yang bersih dan kering. Kemudian campurkan gula halus, mentega, telur lalu aduk sampai tercampur rata (jangan aduk menggunakan mixer ya).
  2. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk yang sudah di ayak lalu uleni hingga adonan kalis.
  3. Kemudian bentuk nastar sesuai dengan keinginan, lalu isi dengan selai nanas yang telah dibulat-bulatkan.
  4. Selanjutnya siapkan oven, kemudian susun nastar di oven yang sudah di olesi margarin atau minyak goreng.
  5. Oven dengan api sedang selama kurang lebih 10 menit, kemudian keluarkan kue nastar lalu oleskan dengan bahan olesan yang sudah di campur jadi satu, lalu beri taburan keju parut secukupnya.
  6. Kemudian oven kembali sampai bagian bawah berubah warna menjadi kuning kecokelatan, kurang lebih 35 menit.
  7. Apabila telah matang, dinginkan terlebih dahulu nastar, kemudian baru disimpan dalam toples.
  8. Selesai, mudah bukan resep kue nastar 500 gram terigu? Selamat mencoba ya !

Itulah resep nastar 500 gram terigu. Silakan praktekkan sendiri di rumah untuk sajian lebaran, acara hajatan, ulang tahunan atau untuk cemilan sehari-hari.

Selain cara membuat nastar dengan 500 gram terigu di atas, kami masih mempunyai beberapa resep nastar lembut nan enak yang lainnya loh. Penasaran? Mari simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga : Resep Kue Bangkit Lumer Di Mulut dengan 6 Langkah Saja

Resep Nastar Premium

Resep Nastar Premium

Selain resep nastar 500 gram terigu, kamu juga bisa loh membuat nastar premium. Penasaran apa saja bahan dan bagaimana langkah-langkahnya untuk membuat resep nastar premium? Yuk, intip di bawah ini.

Bahan-bahan :

  • Kuning telur ayam kampung, 2 butir
  • Tepung terigu protein rendah, 300 gram
  • Tepung maizena, 80 gram
  • Susu bubuk full cream, 200 gram
  • Butter wisman, 350 gram
  • Selai nanas secukupnya
  • Perasa vanilla, 1 sdt
  • Gula halus/bubuk, 50 gram

Bahan olesan :

  • Susu cair UHT, 1 sdm
  • Telur ayam kampung, 2 butir
  • Minyak goreng, 1 sdm

Cara membuat nastar premium :

  1. Pertama-tama untuk membuat resep kue nastar premium adalah kocok butter dan gula halus hingga rata dengan mixer berkecepatan rendah.
  2. Kemudian masukkan tepung maizena, susu, dan pasta vanila ke adonan telur. Kocok sebentar saja hingga rata.
  3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit dengan spatula. Kemudian pulung adonan dan beri isian nanas, lalu bulatkan.
  4. Diamkan adonan nastar yang telah diberi isian, lalu masukkan ke dalam kulkas selama 10 menit.
  5. Lalu tata kue nastar di loyang yang telah diolesi margarin. Kemudian panggang kue nastar di oven dengan suhu 170 derajat celcius selama kurang lebih 10 menit.
  6. Kemudian olesi permukaan nastar dengan bahan olesan. Lalu panggang kembali kue nastar selama sekitar 15 menit atau sampai matang. Angkat
  7. Jika kue nastar sudah dingin, lalu dapat disimpan di dalam toples kedap udara.
  8. Selesai, resep nastar premium yang satu ini lumayan mudah bukan? Selamat mencoba ya !

Baca Juga : 5 Langkah, Resep Kue Cincin Tepung Beras Empuk

Resep Nastar 1 Kg

Resep Nastar 1 Kg

Jika kamu ingin membuat kue nastar dengan porsi banyak. Kamu bisa coba ikuti resep nastar 1 kg yang akan kami ulas di bawah ini. Namun, jika ingin membuat cemilan atau sajian lebaran saja, kamu bisa simak resep nastar 500 gram terigu yang telah kami ulas di atas.

Bahan-bahan :

  • Gula halus, 250 gram
  • Tepung terigu serbaguna, 1 kg disangrai
  • Royal palmia, 800 gram
  • Susu bubuk, 1 sachet
  • Tepung maizena, 4 sdm
  • Vanili susu, 1/4 sdm
  • Kuning telur, 8 butir

Bahan isian :

  • Selai nanas secukupnya

Bahan olesan :

  • Minyak, 1 sdm
  • Kental manis putih, 1 sdt
  • Pewarna kuning telur, 3 tetes
  • Putih telur, 2 butir

Cara membuat nastar 1 kg :

  1. Langkah pertama untuk resep nastar 1 kg adalah campurkan kuning telur, gula, vanili, susu bubuk, dan royal palmia. Lalu kocok dengan mixer berkecepatan rendah sampai semuanya tercampur rata.
  2. Masukkan tepung maizena dan tepung terigu secara bertahap sambil diuleni sampai kalis.
  3. Kemudian ambil adonan nastar, lalu pipihkan, kemudian beri isian selai nanas dan bulatkan kembali. Lakukan langkah ini hingga semua bahan adonan habis.
  4. Selanjutnya panaskan oven. Kemudian tata kue nastar di loyang. Lalu panggang sampai hampir matang selama sekitar 15 menit.
  5. Kemudian keluarkan loyang dari oven dan biarkan kue dingin. Lalu olesi permukaan kue dengan bahan olesan. Biarkan nastar mengering. Kemudian olesi lagi untuk yang kedua kalinya.
  6. Lalu panggang kembali nastar selama sekitar 10 menit sampai matang.
  7. Selesai, mudahkan resep kue nastar 1 kg ini. Di coba ya !

Baca Juga : 7 Cara Membuat Donat Empuk dan Renyah Ala Jco

Resep Nastar 1/2 Kg

Resep Nastar 1/2 Kg

Yang terakhir ada juga resep nastar 1/2 kg. Kamu dapat membuatnya sendiri dengan mengikuti resep yang telah kami ulas di bawah ini.

Bahan-bahan :

  • Gula halus, 100 gram
  • Tepung terigu protein rendah, 500 gram
  • Susu bubuk, 2 sdm
  • Tepung maizena, 2 sdm
  • Mentega, 150 gram
  • Kuning telur, 2 butir
  • Margarin, 200 gram

Bahan olesan :

  • Minyak goreng, 4 sdm
  • Vanili bubuk, 1/4 sdt (opsional)
  • Kuning telur, 4 butir

Bahan isian :

  • Selai nanas secukupnya

Cara membuat nastar 1/2 kg :

  1. Langkah pertama untuk membuat resep nastar 1/2 kg adalah campur margarin, mentega (butter), dan gula halus, lalu aduk menggunakan mixer selama 1 menit, kemudian tambahkan kuning telur. Aduk lagi sampai semuanya tercampur rata.
  2. Di dalam wadah lain. Campur tepung terigu, susu bubuk dan tepung maizena lalu ayak. Kemudian masukkan ke dalam adonan mentega secara sedikit demi sedikit, Lalu aduk menggunakan spatula sampai adonan rata dan kalis.
  3. Selanjutnya ambil adonan sekitar 1 sdt isi dengan selai nanas secukupnya, lalu bentuk bulat-bulat, kemudian susun dalam loyang. Panggang dalam oven yang sudah di panaskan terlebih dahulu dengan suhu sekitar 150°C dan panggang selama kurang lebih 20 menit.
  4. Jika sudah 20 menit, lalu keluarkan nastar. Kemudian oles dengan bahan olesan, lalu panggang kembali selama 10 menit dan keluarkan lagi, lalu oles lagi untuk yang kedua kalinya. Kemudian panggang lagi selama 10 menit atau hingga matang.
  5. Diamkan nastar agar dingin, jika sudah masukkan ke dalam toples dan tutup rapat.
  6. Resep nastar 1/2 kg telah selesai. Mudah bukan?

Kesimpulan

Rasa nastar memang sangat gurih, enak dan mempunyai isian yang lumer ketika di makan. Tekstur lembut juga membuat kue kering nastar semakin istimewa.

Nah, itulah resep nastar 500 gram terigu yang dapat kami bagikan. Silakan kamu coba membuat sendiri kue nastar di rumah ya. Semoga berhasil dan selamat mencoba !